Kajian perencanaan ERP Blueprint
- December 30, 2020
- Posted by: Equine Global
- Category: Information
Sebuah perusahaan yang bergerak di bidang Operation & Maintenance pada jaringan transmisi dan distribusi kelistrikan berencana untuk mengimplementasikan sistem ERP di lingkungan perusahaan baik holding dan anak perusahaannya guna mendukung efektivitas proses bisnis dan mengontrol aktivitas bisnis perusahaan.
Perusahaan ini berinisiasi untuk mengimplementasikan produk ERP yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan dengan membandingkan produk-produk ERP COTS (Commercial-Off-The-Shelf) yang tersedia dan memiliki kemampuan yang mumpuni.
Sebelum konsultan merekomendasikan produk yang dapat diimplementasikan, konsultan membagi pekerjaan menjadi beberapa fase pekerjaan, dimulai dari inisiasi project, assessment, formulation dan finalization. Dimana konsultan terlebih dahulu berupaya untuk memahami bisnis perusahaan sebelum nantinya mengidentfikasi kebutuhan perusahaan yang dapat diakomodir di dalam sistem ERP. Proses interview dan review SOP merupakan salah satu bagian yang dilakukan dalam proses assessment guna mengidentifikasi kebutuhan dukungan aplikasi dari masing-masing aktivitas di setiap unit yang ada di perusahaan.
Setelah kebutuhan-kebutuhan tersebut berhasil diidentifikasi, konsultan melakukan proses formulasi atas sistem ERP yang dapat diimplementasikan dengan menggunakan beberapa indikator evaluasi atas produk ERP yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan, indikator-indikator evaluasi tersebut diantaranya:
- Business Process Fit
- Software Flexibility
- Application Function
- Technology Readiness
- Implementation Cost
- Implementation Risk & Timeline
Dari keenam indikator evaluasi tersebut, nantinya konsultan dapat merekomendasikan produk ERP yang sesuai untuk diimplementasikan di lingkungan perusahaan sesuai dengan kebutuhan dan kegunaan dari ERP yang dapat meningkatkan efektivitas proses bisnis dan bisnis perusahaan.
Writer:
Ananda Putra Harahap
Strategic Consultant – PT Equine Global